Daftar Kegiatan Menarik Sebelum Bercinta

Banyak kegiatan menarik yang bisa Anda lakukan sebelum memulai foreplay dan akhirnya bercinta dengan pasangan. Dengan melakukan kegiatan lain, malam Anda bisa semakin panas dan menyenangkan.

Berikut ini daftar kegiatan yang bisa Anda lakukan sebelum memulai malam yang menggoda:

1. Memijat/Massage
Memijat merupakan salah satu kegiatan menarik sebelum bercinta. Memijat juga bisa membuat Anda merangsang pasangan yang sedang kurang mood.

Gunakanlah minyak gosok dengan aroma yang tidak tajam. Saat ini juga sudah diciptakan pelumas yang juga bisa digunakan untuk memijat, Anda bisa mencarinya di apotek dekat rumah Anda.

2. Menonton
Sinetron sangat tidak direkomendasikan karena sebagian besar pria tidak menyukai tayangan ini. Putarlah film romantis di DVD Anda. Film-film seperti 'Notebook' atau 'Shakespeare in Love' bisa menjadi pilihan.

3. Jelajah/Browsing Internet
Banyak hal menarik yang bisa Anda temukan di internet. Mensurvey tempat berlibur bisa sangat menyenangkan jika dilakukan di atas ranjang melalui internet.

4. Melihat Foto
Jangan biarkan album foto pernikahan Anda dipenuhi debu karena tidak pernah dilihat. Melihat kembali album foto pernikahan Anda bisa sangat menyenangkan sambil bernostalgia bersama pasangan.

5. Perang Bantal
Cobalah games yang satu ini. Selain seru, Anda juga membangkitkan keintiman dengan pasangan. Perang bantal sering kali berakhir dengan malam yang panas.


No.1 dan no.5 tuh seru

0 komentar:

Posting Komentar